Entri yang Diunggulkan

LINDEN

 Tilia merupakan suatu genus yang terdiri dari kira-kira 30 spesies pohon asli di hampir seluruh wilayah Belahan Utara yang bersuhu sedang. ...

Jumat, 04 September 2020

Kedondong

 buahKedondong merupakan tanaman buah yang sering ditanam di desa-desa,utamanya di desaku Klaten,Jateng.

Pohon kedondong ini gampang tumbuh dan juga gampang berbuah.Buahnya bulat lonjong mirip-mirip telur bebek.Daging buahnya padat.Bijinya lonjong berserabut keras.



Jenis pohon kedondong ada tiga yaitu: kedondong biasa(pohon kedondong yang ada di pedesaan), kedondong hutan, kedondong laut.


Buahnya yang masih mentah sering dimakan pakai garam/dibuat lotis atau rujak.

Buahnya yang mentah berwarna hijau,rasanya asam dan bila sudah matang warnanya kuning kunir dan rasanya manis.

Jenis ukuran buahnya ada yang kecil/kedondong krikil dan ada yang besar.



Perbanyakkan pohon:

Melalui biiji dan cangkok.

Syarat hidup pohon:

Tempat panas,tanah gembur berpasir,cukup air dan angin.

Kegunaan pohon:

Buahnya:

-sumber vitamin c.

-menjaga kesehatan kulit.

-mengobati batuk.

-meningkatkan kekebalan tubuh.

-mengatasi masalah pencernaan.

-meningkatkan penglihatan.

-menurunkan berat badan.

-memberi energi.

-dll.

Daunnya:

-bisa dibuat teh.

-menurunkan kolesterol.

-membantu mengatasi serangan jantung.

-membantu mengatasi kemandulan.

-untuk pupuk kompos.

-dll.

Kedondong laut:

Daunnya untuk anti bakteri.

Sumber: berbagai sumber dan sumber sendiri.


Semoga berguna.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

berkomentarlah sesuai tema,sopan,tidak spam.