Entri yang Diunggulkan

LINDEN

 Tilia merupakan suatu genus yang terdiri dari kira-kira 30 spesies pohon asli di hampir seluruh wilayah Belahan Utara yang bersuhu sedang. ...

Rabu, 09 September 2020

Pupuk bunga alami

pupuk Pemberian pupuk bunga pada tanaman merupakan salah satu usaha untuk membungakan pohon agar berbuah dan juga untuk bunga hias agar berbunga.
Usaha-usaha lain agar pohon berbunga:
-Batang ditali sejak pohon kira-kira seukuran kelingking anak remaja.
-Batang dililit kawat.
-Batang dilukai/disayat.
-Kulit batang dikupas melingkar selebar 3 cm an.
-Pohon distress air/penjarangan penyiraman.
-Daun dipangkas habis disisakan pucuk saja.
-Batang pohon dipaku.
-Tidak mekakukan pemotongan cabang pohon lagi/pohon dibiarkan hidup alami.
-Batang diinjeksi dengan pupuk booster.
-Dll.

Berikut saya sampaikan pembuatan pupuk bunga alami.

Bahan-bahan:

-daun singkong.
-kulit pepaya.
-gula jawa/gula merah cair.
dosis: 4 tutup botol akua untuk 1 liter air.
-air.

Cara membuat pupuknya:
-Daun singkong dan kulit pepaya dicacah lembut.
-Masukkan daun singkong dan kulit pepayanya ke wadah,rendam air,campurkan gula jawanya,aduk sampai rata,tutup rapat.
-Biarkan berproses seminggu dulu.
Setiap hari tutupnya dibuka sebentar.

Penggunaan pupuk:

Disiramkan ke tanah atau disemprotkan ke pohon.


Semoga berguna.
 



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

berkomentarlah sesuai tema,sopan,tidak spam.